Sosialisasi Pugar kepada Kugar, KKP RI Dorong Peningkatan Produksi dan Kualitas Garam Pangkep

    Sosialisasi Pugar kepada Kugar, KKP RI Dorong Peningkatan Produksi dan Kualitas Garam Pangkep
    Sosialisasi Pugar kepada Kugar, KKP RI Dorong Peningkatan Produksi dan Kualitas Garam Pangkep

    PANGKEP- - Dinas Perikanan Kabupaten Pangkep menggelar kegiatan sosialisasi daerah pengembangan usaha garam rakyat (PUGAR), di aula rujab Bupati Pangkep, Rabu(30/8/23).

    Sosialisasi dihadiri Bupati Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau(MYL) Direktur jasa kelautan, Kementrian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia(KKP RI), Miftahul Huda, Kepala dinas Perikanan Kabupaten Pangkep, Kusmawatii, dan para Kelompok Usaha Garam Rakyat (Kugar).

    Pugar bertujuan untuk meningkatkan produksi dan dan kualitas garam rakyat dengan sistem penerapan lahan integrasi atau sistem penggabungan lahan garam.

    Sosialisasi daerah Pugar yang dilaksanakan bertujuan untuk mensosialisasikan mengenai program Pugar dan diharapkan Kugar dapat memiliki pemahaman, keahlian dan keterampilan serta kemampuan dalam mendukung upaya pengembangan, kortoporatisasi dan industrialisasi garam rakyat yang dicanangkan pemerintah yang nantinya diharapakn dapat menjalankan dan mengembangkan usaha mereka dengan baik serta mampu meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan petambak garam dan juga masyarakat pesisir di kabupaten Pangkep. 

    Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia(KKP RI) dorong peningkatan produksi dan kualitas garam Pangkep.

    Direktur Jasa Kelautan KKP RI, Mifathul Huda menyampaikan KKP mendukung sektor kelautan dan perikanan Pangkep, khususnya garam sudah sejak tahun 2011. 

    "Yang akan kami lakukan, mendorong Kementerian lain untuk berpartisipasi untuk menggarap masalah garam di Pangkep, "katanya.

    Lahan garam Pangkep luas urutan kedua di Sulsel diharapkan menjadi contoh kabupaten lain mengelola garam lebih baik hingga harganya juga lebih tinggi.

    "Potensi garam di Pangkep sangat besar, jika 1 Ha bisa produksi 120 ton, dalam bisa kita upayakan produksi 100ribu ton bisa memenuhi kebutuhan garam di Sulawesi, "katanya.

    Kadis Perikanan Pangkep, Kusumawati mengatakan Pugar sudah ada di Pangkep sejak tahun 2017.

    "Pugar ini diharapkan meningkatkan produksi termasuk kualitas garam, "katanya.( Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

     Gelar Puji Syukur di Malam Peringatan Kemerdekaan...

    Artikel Berikutnya

    Terima Paparan Kesiapan dan LKJ TMMD Ke-118,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Inovasi KANDAYYA dan WIN DIESEL Semen Tonasa Bersinar di Panggung Internasional

    Ikuti Kami